PILARIND, Bandung - Pengurus Koordinator Cabang Pergerakam Mahasiswa Islam Indonesia provinsi Jawa Barat gelar Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspimda) di Gedung BBPKK Lembang-Jawa Barat selama 3 hari (12-14 Juli).
Acara tersebut dihadiri oleh pimpinan cabang PMII se-Jawa Barat. Ketua PKC PMII Jawa Barat Apriliana Eka Dani membuka secara resmi acara tersebut, dalam sambutannya ia menyampaikan bahwa PMII Jawa Barat sebagai patronase kaderisasi PMII se-indonesia harus memiliki bentuk kaderisasi yang kokoh dan ajeg dengan nilai nilai yang sudah diwariskan oleh para pendahulu PMII.
"PMII Jawa Barat sebagai patronase kaderisasi PMII di Indonesia harus memiliki bentuk kaderisasi yang ajeg, dengan terus menguatkan nilai-nilai yang sudah diwariskan oleh para pendahulu. Dengan merekonstruksi, mengevaluasi dan merefleksikan kembali apa yang menjadi pegangan kita". Ungkap April kepada awak media, Minggu (14/07/2024)
April juga menambahkan, bahwa dalam era distrupsi ini tentu proses kaderisasi memerlukan kanalisasi yang baru. Perlu ada upgrade pendekatan agar kaderisasi ini mampu menjawab tantangan itu.
Ipan nuralam selaku ketua pelaksana menyampaikan bahwa kegiatan Muspimda yang bertema Morfologi Kaderisasi PMII Jawa Barat ini diharapkan menghasilkan pemikiran-pemikiran yang akan membawa PMII Jawa Barat ke arah kemajuan yang signifikan dan selaras dengan cita-cita bangsa Indonesia.
"Di acara ini dibagi menjadi 3 komisi yaitu komisi A (Kaderisasi), Komisi B (Rekomendasi), dan Komisi C (Kopri) Adapun Hasil dari sidang ini diharapkan dapat menjadi formulasi menyelesaikan persoalan yang ada dan akan kita bawa sebagai buah pikir dari PKC PMII jawa barat untuk kongres nanti." Tutupnya